Sebuah Catatan Kecil yang Menaburkan Kecerahan dalam Wacana Kehidupan

Hati-hatilah Ketika ke Kamar Mandi

Di akhir bulan Februari 2015, ada sebuah kejadian yang menimpa teman saya (saya rahasiakan namanya). Kejadian itu sungguh di luar yang dibayangkan, bahkan teman saya itu tidak menyadari akan terjadi seperti kejadian ini.
Teman saya itu adalah seorang penjaga masjid di salah satu masjid yang ada di Ngaliyan Semarang. Penjaga masjid, atau yang merawat masjid atau orang-orang menyebutkan dengan istilah ta'mir masjid. Ia tinggal di masjid tersebut, ia mendapat kepercayaan untuk menjaga dan merawat masjid tersebut.
Selain itu juga ia seorang guru di sebuah SD di salah satu SD yang ada di Ngaliyan. Bahkan ia sambil melajutkan jenjang pendidikan ke Pascasarjana di salah satu perguruan tinggi negeri yang ada di Semarang. Ia melanjutkan program pascasarjana ini karena mendapatkan beasiswa rektor perguruan tinggi tersebut, karena prestasinya yang telah mendapatkan nilai tertinggi di fakultasnya. Sekarang ini ia sudah memasuki semester 2.
Namun, kejadian yang tak terduga ia alami. Dia mengalami patah tulang ketika jatuh di kamar mandi. Kejadian ini berawal setelah ia selesai nyuci baju. Kemudian ia hendak masuk ke kamar mandi, tiba-tiba ia terpeleset dan jatuh. Ia pun masih duduk dan tak merasakan apa-apa. Ketika ia berniat mau berdiri, namun ia tak mampu karena kaki kanannya tidak dapat digerakkan.
ia pun berteriak untuk memanggil temannya. Namun pada saat itu temannya tidak ada di situ. Teman-temannya sudah pada berangkat ke kampus. Ia pun mulai kesakitan dan sudah merasakan kalau kaki kanannya tidak bisa digerakkan.
Ia tak mampu bergerak, dan bersuara pun tak ada yang mendengar. Karena pada saat itu memang temannya sedang pada keluar. Ia pun masih di kamar mandi, merasakan kesakitan yang berada di selakang kaki kanan.
Setelah beberapa jam kemudian, temannya datang. Temannya kaget setelah menemui dia berada di kamar mandi yang sedang kesakitan. Ia pun menanyakan kenapa bisa terjadi padanya. Karena temannya tak mampu mengangkatnya sendirian dan karena rasa takut dan panik. Temannya memanggil tetangga untuk membantu menangkatnya. Akhirnya dianggakt dan kemudian di bawa ke rumah sakit.
Ternyata, patang tulang di selakangannya itu menurut doktor harus dioperasinya. Akhirnya dia pun dioperasi di rumah sakit tersebut yang ada di Semarang di mana ia dirawat. Hingga tulisannya ini dishare, ia masih berbaring di rumah sakit. Untuk proses penyembuhan. Semoga dia cepat sembuh dan bisa berkatifitas kembali. Aamiin.
Itulah kejadian yang dapat menimpa semua orang. Kejadian yang sering orang mengalami. Sehingga kita semua harus sangat peduli dengan diri kita dan juga kondisi kamar mandi kita. Terlebih kita pasti setiap hari ke kamar mandi. Karena ke kamar mandi menjadi kebutuhan setiap orang dalam keseharian.
Berangkat dari kejadian ini, kita bisa sama-sama mengambil pelajaran yang sangat berharga. Bahwa berhati-hatilah apabila ke kamar mandi. Dalam Islam mengajurkan sebelum masuk ke kamar mandi berdoa terlebih dahulu. Doanya "Allahumma inni A'udzubika minal khubutsi wal khabaits."
Selain itu, jagalah kebersihan kamar mandi. Jangan sampai kondisi kamar mandi licin. Karena kondisi kamar mandi yang licin inilah yang bisa menjadikan kita jatuh di kamar mandi. Lebih-lebih kamar mandinya terbuat dari kramik, ini sangat mengkahawatirkan dan sangat berbahaya karena rawat licin manakala tidak dibersihkan.
Tidak hanya itu saja, buanglah sampah-sampah yang ada di kamar mandi. Sampah itu seperti plastik sabun, ato yang lain, karena hal itu dapat membuat jatuh manakala diinjak oleh kaki. Maka dari itu tidak ada salahnya apabila kita membuang sampah yang ada di kamar mandi.
Dengan demikian, jagalah kebersihan kamar mandi kita semua. Minimal seminggu sekali kita membersihkan kamar mandi. Ini sebagai langkah hati-hati kita agar tidak terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan. Tentu kita semua tidak menginginkan jatuh di kamar mandi, karena hal itu tentu sakit.

Begata nyamannya ketika kita mandi di tempat yang bersih. Oleh karena itu, rawatlah dan jagalah kebersihan kamar mandi kita. Karena hal itu akan membawa manfaat bagi kita. Semoga kita dijauhkan dari musibah dan selalu diberi kesehatan oleh-Nya, Aamiin.
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Popular Posts

HALAMAN CATATAN WACANA

Archives

Makalah

Info

Opini